Relaksasikan Dirimu Dengan 5 Pijatan Jari Tangan Ini!


Relaksasikan Dirimu Dengan 5 Pijatan Jari Tangan Ini! - Ketika punya banyak pekerjaan, tentunya pusing tak dapat terhindarkan lagi. Begitu juga saat melakukan interview, pastinya merasa gugup dan gemeteran deh badan, ya  kan? 
 
Pijat jari tangan
Sumber : Google

Pada saat seperti itu pasti keliatan banget deh gak percaya dirinya. Dari pada terus-terusan merasa gugup dan gemeteran hingga berujung pada pusing sendiri, lebih baik kamu mencoba pijatan relaksasi yang satu ini. 

Nah, pijatan yang satu ini sangat mudah untuk dilakukan dan kamu pun bisa melakukannya sendiri. Untuk menghilangkan gemetaran hingga rasa pusing yang sering menghampiri kamu saat apapun, kamu cukup melakukan pijatan ringan pada jari tangan. 

Kenapa harus memijat jari tangan, memangnya ada hubungannya? Mungkin kamu tidak akan pernah terpikir jika dengan melakukan pijatan relaksasi jari tangan bisa membuat rasa gemetar dan pusing mereda. Hal ini dikarenakan sistem tubuh kita itu terdiri dari sistem-sistem yang saling terhubung satu sama lain. Begitupula dengan hubungan syaraf yang berada di jari tangan yang nantinya akan memberikan suatu refleksi pada bagian tubuh yang lainnya, jika diberikan suatu rangsangan berupa pijatan.

Daripada kamu terus penasaran dan bingung bagaimana cara melakukannya pijatan repleksi tersebut dengan benar. Lebih baik simak ulasan berikut ini mengenai 5 pijatan pada jari tangan. Cek this out ....

1.       1. Memijat jari kelingking

Ketika kamu sedang merasa strees atau pusing karena kebanyakan permasalahan yang sulit untuk dihadapi. Daripada terus memikirkan permasalahan yang tak kunjung selesai jika dengan pemikiran yang masih  terganggu. Mending kamu tenangkan pikiranu dengan melakukan pijatan lembut di bagian jari kelingking dapat membuat perasaan gugup, gemetar, atau penat yang kamu alami bisa akan lebih lega. Cukup melakukannya sekitar 5 menit saja, kho! Barengi juga ya, dengan menenangkan pikiran biar rasa gugup hingga stres kamu dapat teratasi.

2.       2. Memijat jari manis

Buat kamu yang sering merasa galau, mungkin pijatan relaksasi pada jari manis  ini bisa membuat rasa galau kamu membaik. Dengan melakukan pijatan ringan dan lembut pada jari manis ini sekitar 5 menit saja, kamupun juga bisa melakukannya sendiri. Memijat jari manis ini juga dapat mengurangi rasa galau dan juga dapat memperlancar sistem pernapasan kamu. 

3.       3. Memijat jari tengah

Jika kamu merasa tidak bisa menahan emosi lagi dan sudah merasa kelelahan. Cobalah sebentar untuk memijat jari tengahmu secara perlahan dan nikmati setiap pijatan tersebut. pijatan dibagian ini mampu memberikan relaksasi pada tubuh untuk menurunkan emosi dan kelelahan yang sedang dirasakan.

4.     4.   Memijat jari telunjuk

Pijatan lembut pada jari telunjuk diklaim mampu mengurangi rasa frustrasi dan juga nyeri otot. Cocok sekali buat kamu yang sering dilanda banyak masalah dan berujung pada frustasi. Kamu bisa melakukan pijatan dengan lembut selama beberapa menit, hingga terasa mendingan.

5.       5. Memijat ibu jari

Buat kamu yang suka merasa cemas-cemas sendiri hingga berujung pada sakit kepala yang mengganggu. Mending coba lakukan relaksasi dengan memijat ibu jari, kamupun akan merasa lebih tenang. Pijatlah dengan lembut selama beberapa menit, barengi juga dengan merelaksasikan pikiran kamu, ya!

Nah, sekarang kamu sudah tahukan, bahwa masalah-masalah yang sering kamu alami selama ini ternyata bisa diatasi dengan hal yang mudah tentunya dengan melakukan pijatan relaksasi jari tangan yang ringan tersebut. Tapi kamupun juga harus membarengi dengan menangkan pikiran dan berusaha untuk lebih tenang, janagn galau terus.

Stay healty and positif thingking, ya!

0 Response to "Relaksasikan Dirimu Dengan 5 Pijatan Jari Tangan Ini!"

Post a Comment

Pembaca yang Bijak adalah Pembaca yang selalu Meninggalkan Komentarnya Setiap Kali Membaca Artikel. Diharapkan Komentarnya Yah.....

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel